Ini Harapan Kapolres Luwu Utara di Hari PERS Nasional 2022

    Ini Harapan Kapolres Luwu Utara di Hari PERS Nasional 2022
    Kapolres Luwu Utara, AKBP Alfian Nurnas foto bersama dengan awak media.

    LUWU UTARA - Kapolres Luwu Utara, AKBP Alfian Nurnas ucapkan Selamat Hari PERS Nasional 2022 untuk seluruh insan pers meliputi media cetak, online dan media elektronik di seluruh Indonesia, khususnya yang berada di wilayah hukum yang dipimpinnya.

    "Selamat memperingati Hari PERS Nasional untuk rekan-rekan semua, bersama kita bangkit dari pandemi dan menjadi akselerator perubahan dan pemulihan ekonomi, " ujar AKBP Alfian Nurnas, Rabu (09/02/2022)

    Perwira Akpol 2000 ini juga mengingatkan kepada Pers yang menjadi pilar keempat demokrasi untuk terus mencerahkan masyarakat dalam memberikan informasi.

    Alfian menambahkan kemitraan polres Luwu Utara dengan insan pers sejauh ini semakin membaik hingga ke Polsek-polsek jararan. Hal tersebut bukti keseriusan pihaknya dalam keterbukaan informasi publik.

    "Saya berharap rekan-rekan media untuk ikut membantu menangkal serta memerangi penyebaran hoaks yang dapat memecah belah bangsa dan negara kita, " lanjutnya.

    "Semoga insan pers senantiasa bisa menjadi yang terdepan, terpercaya, dan nomor satu dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat, " kuncinya. (Ibnu)

    HPN 2022 Polres Luwu Utara AKBP Alfian Nurnas Masamba Pers
    Ibnu S. Mattangaran

    Ibnu S. Mattangaran

    Artikel Sebelumnya

    Hari Pers Nasional Indonesia, Ini Pesan...

    Artikel Berikutnya

    NasDem Luwu Utara Bantu Biaya Pengobatan...

    Berita terkait